Kabupaten Pasuruan Siap Jadi Tuan Rumah Final East Java Scouts Challenge 2K15 - JDIH Kabupaten Pasuruan
preloader

Home / Berita / Kabupaten Pasuruan Siap Jadi Tuan Rumah Final East Java Scouts Challenge 2K15

Kabupaten Pasuruan Siap Jadi Tuan Rumah Final East Java Scouts Challenge 2K15


2744x dibaca    2015-02-23 14:48:01    Administrator

Kabupaten Pasuruan Siap Jadi Tuan Rumah Final East Java Scouts Challenge 2K15

SUARA PASURUAN – East Java Scouts Challenge 2K15 sampai di Kabupaten Pasuruan, Sabtu (21/02).
Perhelatan ajang Pramuka se-Jawa Timur yang digagas oleh Ketua Kwartir Daerah Jawa Timur (Kwarda), Syaifullah Yusuf dan DBL (Developmental Basketball League) Jawa Pos itu, akan mengambil 2 regu pramuka putra dan putri yang akan mengikuti Jambore Internasional di Amerika Serikat,Nopember 2015 mendatang.
Untuk Kabupaten Pasuruan sendiri, seleksi East Java Scouts Challenge 2K15 dipusatkan di Lapangan Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) Grati. Syaifullah Yusuf atau yang akrab dipanggil Gus Ipul tersebut, secara resmi membuka East Java Scouts Challenge 2KI5, dengan didampingi Ketua Majelis Pembimbing Cabang Pasuruan (Kamabica), HM Irsyad Yusuf, CEO Jawa Pos dan Calon Ketua PERBASI, Azrul Ananda, Ketua Panitia East Java Scouts Challenge 2K15 Kabupaten Pasuruan, Iswahyudi, para Kepala SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) dan camat se-Kabupaten Pasuruan.
“Dengan mengucap Bismillah, saya resmikan East Java Scouts Challenge 2K15 di Kabupaten Pasuruan. Selamat bertanding untuk adek-adek pramuka semuanya,” teriak Gus Ipul dengan langsung menekan tombol tanda diresmikannya event pramuka se jatim itu.
Menurutnya, pramuka adalah praja muda karana yang memiliki peran penting dalam mencetak generasi penerus bangsa yang berkualitas. Di dalam pramuka itu sendiri ditanamkan rasa nasionalisme, kejujuran, kekompakan, tenggang rasa, dan memiliki jiwa sosial yang tinggi.
“Pramuka itu adalah waday yang sangat tepat untuk mendidik anak bangsa menjadi penerus yang luar biasa. Banyak orang sukses yang memulai langkahnya sebagai pramuka,” terang Gus Ipul kepada Suara Pasuruan.
Sementara itu, Bupati Pasuruan yang juga sekaligus Kamabica Pasuruan, HM Irsyad Yusuf optimis bahwa perwakilan regu pramuka Kabupaten Pasuruan akan berjaya di tingkat nasional. Bahkan, dirinya juga yakin regu Kabupaten Pasuruan akan memenangi East Java Scouts Challenge tahun ini.
“Terhitung 21-26 Pebruari, seluruh kwartir ranting (kwarran) se-Kabupaten Pasuruan akan bersaing demi bisa berangkat ke Negeri Paman Sam itu. Saya percaya dengan kemampuan pramuka kita, karena saya bisa melihat dari latihan yang dilakukan oleh adek-adek pramuka,” tegas Irsyad di hadapan seluruh peserta.
Bahkan, saking optimisnya, Irsyad mengaku bahwa Kabupaten Pasuruan siap untuk dijadikan sebagai Tuan Rumah Final East Java Scouts Challenge 2K15.
“Malam hari ini di hadapan Ketua Kwarda Jawa Timur, kami siap untuk menjamu seluruh finalis East Java Scouts Challenge yang pertama kali ini.  Kami akan mengajak semua peserta keliling Kabupaten Pasuruan, karena kita punya banyak tempat pariwisata seperti TSI II Prigen, Penanjakan Gunung Bromo, Petik apel dan Strawberry di Tutur, Banyubiru, Kebun Raya Purwodadi, dan sejuta tempat impian yang lain,” jelasnya. (emil)


Komentar (0)

  1. Belum ada komentar

Tulis Disini